Menu

10 Hiasan Dinding Kamar Buatan Sendiri dari Selotip Hitam yang Kreatif

Kamar adalah zona nyaman kita. Ia adalah area privat di mana kita bisa melepas topeng dan menjadi diri sendiri. Bukan hal yang jarang bila orang-orang memberikan banyak atensi terhadap penampilan ruangan favorit mereka ini.

Ada orang yang berusha memiliki bermacam-macam ornamen, dari lucu hingga keren, untuk mempercantik kamar mereka. Karakter yang berusaha dibangun ini tentunya membuat si pemilik kamar mengeluarkan biaya. Entah itu terpaksa ataupun tidak.

Nah, sebagai pecinta desain yang bijak dan kreatif, kita mengetahui selalu ada alternatif lain untuk banyak hal, termasuk dekorasi kamar. Bahkan barang praktikal seperti sekali pun dapat kita sulap menjadi hiasan kamar yang paling keren.

Kali ini barang tersebut adalah selotip hitam. Ya, Kamu tak salah baca. Selotip hitam yang biasanya dipakai untuk menyambung kabel putus. Kamu nggak akan percaya deh gimana transformasinya. Kesan di kamarmu bisa berubah 180°. Yuklah simak wall art dari lakban hitam berikut ini.

1. Kerusuhan di sudut kamar

Breaking News: Kingkong Menyerang Kota. Yuk buat sedikit kekocakan di dalam kamar dengan membuat ilustrasi kota berawan plus kingkong dan helikopternya menggunakam selotip hitam. Pilihlah sudut kamar sebagai kanvasnya untuk memberikan efek visual.

2. Sepasang burung kertas yang setia

Estetika ala jepang yang lembut dipancarkan oleh ilustrasi origami burung di atas. Warna sayapnya yang hijau pastel menambah sentuhan kehanhatan saat dipandang. Bukan satu, tapi sepatang burung untuk melambangkan kesetiaan, persahabatan, dan cinta yang murni.

3. Kesan terpelakar denagn heksagonal

Hadirkan kesan intelek melalui pola-pola heksagonal pada dinding rumah menggunakan selotip hitam. Segienam diketahui sebagai lambang kecerdasan berpikir. Buatlah mereka saling bertindihan satu sama lain untuk menghadirkan gaya kontemporer sebagai maksud menghancurkan cara berpikir tradiaional. Ciptakan bermacam rasio heksagonal untuk menghasilkan keberagaman.

4. Filosofi jendela

Jendela yang terbuka melambangkan keterbukaan dengan dunia luar. Entah itu jiwa terbuka yang tidak segan merangkul orang-orang tanpa memandang cela, ataupun pemikiran terbuka yang berani menerima bermacam ide dan perspektif, bahkan yang terdengar gila sekalipun. Waw, keren, kan? Jendela pun punya sisi estetikanya lho.

5. Estetika kupu-kupu

Hey pecinta kupu-kupu. Mari mengekspresikan rasa sukamu yang indah itu melalui pendekorasian kamar memakai selotip hitam membentuk kupu-kupu raksasa. Hubungkan tiap-tip garisnya menjadi mahakarya yang menawan. Sebuah keindahan sekaligus kebebasan yang dibungkus dalam wujud hewan bersayap cantik berikut.

6. Kotak-kotak abstrak di dinding

Matematika yang sering diberi tatapan sinis oleh banyak orang akan memiliki kesan berbeda ketika ia pindah jurusan. Lambang matematika di dalam desain memberikan perspektif segar kepada pengamatnya. Misalnya keberadaan tanda tambah, kurang, kali, bagi; atau pola geometri seperti persegi panjang. Di atas adalah salah satu contohnya, tapi Kamu juga bisa berkreasi sesuai imajinasi. Dan cipatakan dekorasi keren.

7. Ragam pola dekorasi selotip hitam

Nah, di atas ini adalah beberala ilustrasi yang bisa Kamu contoh untuk membuat dekorasi kamar dengan selotip hitam. Bila kamu suka bentuk hewan, di sana ada gajah, burung, serigala, kelinci, musang, dan sebagainya. Ada pula bentuk lambang, seperti bindang shuriken, pesawat kertas, diamond. Kamu bisa membuatnya dalam ukuran mini agar terlihat imut.

8. Kesan klasik batu-batu

Bangun kesan klasik di dalam ruangan dengan pola batu-bata tidak rata di dinding kamar. Tidak perlu keseluruhan dinding, cukup buat di area-area tertentu seakan-akan catnya rontok dan sebagian batu-bata kelihatan. Terkadang realita cocok juga dijadikan hiburan mata.

9. Pola bergaris yang klasik

Dekorasi selotip hitam selanjutnya adalah garis-garis abstrak yang diulang. Seperti pada gambar, pola utamanya adalah simbol plus yang sebagian garisnya diperpanjang. Hal ini
diulangi lagi dan lagi hingga memenuhi satu area dinding. Klasik dan berkelas.

10. Kesederhanaan dalam wujud siluet perkotaan

Ciptakan kesan elegan melalui gaya dekorasi yang simpel. Alih-alih membuat ilustras detail gedung-gedung, mari meringkasnya hanya dengan membuat siluet perkotaan. Simpel dan tepat sasaran. Sebuah visual yang sederhana yang mampu mendongkrak tampilan kamar.

Demikianlah beberapa ide untuk mendekorasi kamarmu menggunakan selotip hitam. Tidak terpikirkan untuk memfungsikam barang ini untuk memperindah ruangan. Mana favoritmu? Agak susah ya. Semuanya keren-keren sih. Semoga artikel ini bisa memberimu inspirasi untuk dekorasi kamarmu selanjutnya. Terima kasih.

Leave a Reply

Exit mobile version