13 Gorden Rumah dengan Kombinasi Warna yang Keren, Ruangan Semakin Cantik dan Minimalis

Bukan hanya untuk jadi penutup jendela semata, gorden juga tak ayal menjadi salah satu elemen interior rumah yang erat kaitannya dengan keindahan.

Itulah kenapa sekarang ini banyak sekali bermunculan desain gorden serba cantik dan kekinian yang mampu menambah nilai estetika di dalam rumah.

Salah satu model gorden yang cukup populer dari dulu sampai sekarang adalah gorden rumah kombinasi warna. Gorden jenis ini menyajikan perpaduan dari dua warna atau lebih sehingga tercipta tampilan yang dinamis dan menarik.

Berikut sudah kami sajikan sejumlah gorden rumah dengan kombinasi warna keren abis yang bisa dijadikan referensi buat Kamu. Mau tau apa saja itu? Yuk langsung simak ulasan berikut.

Gorden Hitam-Putih

gorden kombinasi warna 1

Terlihat kasual dengan warna hitam-putihnya, gorden rumah minimalis berikut menyajikan tampilan manis dari paduan garis hitam di ujung atas dan bawah gorden serta area putih polos di tengah-tengahnya.

Makin klop lagi bila Kamu menambahkan gorden poni gelombang sebagai penutup lubang udara di atas pintu. Warna semacam ini bersifat netral, sehingga bisa gorden tersebut dapat disandingkan dengan berbaga jenis dan warna interior rumah.

Gorden Pink Bunga-Bunga

gorden kombinasi warna 2 1

Gorden ini memiliki highlight pink tua di ujung atas dan ujung bawahnya. Ia dihiasi oleh motif bunga-bunga pink cantik di tengah gorden dengan latar belakang warna putih.

Tidak ketinggalan pula gorden poni berwarna dark pink di sisi atas jendela. Bila Kamu lagi mencari gorden yang punya positive vibes dengan sentuhan aura feminim, bisa nih gordennya dipertimbangkan.

Gorden Garis-Garis Monokrom

gorden kombinasi warna 3

Tidak bold tapi tetap trendi, gorden kombinasi warna berikut terdiri atas warna-warna senada yang didesain memakai teknik garis-garis. Warnanya adalah paduan dari warna hitam dan abu-abu dengan tone yang berbeda-beda. Tampilannya clean dan preppy. Pas untuk melengkapi rumah gaya minimalis.

Gorden Kombinasi Cokelat-Krem

gorden kombinasi warna 4

Terkesan mewah dengan desain menyerupai gorden kerajaan, gorden kombinasi warna ini terdiri atas warna cokelat dan krem yang sangat serasi dan saling menyempurnakan.

Pada sisi atasnya, terdapat gorden poni runcing yang stand-out dan jadi poin utama. Muka pintu yang awalnya membosankan jadi lebih bergaya deh.

Gorden Cokelat-Putih

gorden kombinasi warna 5

Tidak hanya terdiri atas warna cokelat dan putih saja, gorden ini juga disempurnakan oleh garis-garis silver keren di ujung gorden sebagai elemen tambahannya. Gorden rumah ini didonimasi oleh warna putih, sedangkan unsur cokelatnya bisa Kamu temukan di ujung bawah dan sisi atas gorden.

Gorden Paket Lengkap untuk Pintu Kamar

gorden kombinasi warna 6

Mau punya privasi ekstra? Satu set gorden ini bisa dibilang paket komplit karena tidak hanya menyediakan gorden yang biasanya diikat di samping kanan dan kiri pintu, tapi juga tirai balck-out yang menghalangi orang untuk melihat langsung ruangan di dalam. Warnanya  kecoklatan dan memberikan nuansa hangat.

Gorden Ungu Super Manis

gorden kombinasi warna 7

Gorden jendela berikut tampak elegan dan manis dengan warna ungu yang berkilauan. Kainnya lembut dan mudah diatur dan dirapikan.

Pada sisi tengah gorden, terdapat gambar-gambar bunga tulip manis yang estetis dan penuh daya tarik. Gorden ini ditemani oleh tirai tipis bermotif serupa.

Gorden Garis-Garis Minimalis

gorden kombinasi warna 8

Garis-garis adalah salah satu motif primadona sejak dulu. Ia adalah motif klasik yang praktis dan sederhana tapi punya keunikan tiada dua, apalagi bila dipadukan dengan warna netral seperti hitam dan putih. Kombinasi dari motif dan warna tersebut menghasilkan desain gorden minimalis yang keren.

Gorden Kombinasi Merah-Krem

gorden kombinasi warna 9

Layaknya panggung teater, ciptakan tampilan dramatis pada pintu keluar rumah melalui pemasangan gorden di jendela kanan & kiri plus gorden poni lurus untuk hiasan di atas pintu.

Gorden berikut didominasi oleh warna krem yang kalem di bagian tengahnya. Karakter soft ini dipadukan dengan highlight warna merah yang bold lagi mencolok. Gabungan kedua warna berikut menghasilkan tampilan yang seimbang.

Gorden Kombinasi Krem-Cokelat

gorden kombinasi warna 10

Gorden warna netral lainnya yang bisa Kamu coba ialah gorden kombinasi warna krem-coklat. Warna kremnya dihiasi oleh hightlight coklat di sisi atas dan bawah gorden. Ini kemudian disempurnakan oleh motif garis-garis horizontal di tiap ujung kain.

Gorden Strip Hitam-Putih

gorden kombinasi warna 11

Satu warna yang sama bisa dipresentasikan dengan berbagai macam gaya. Lihat saja gorden warna hitam-putih di atas. 

Bila sebelumnya kita telah melihat gorden warna seperti ini dengan motif garis-garis, nuansanya ternyata menjadi berbeda bila kita menggunakan model strip sebagai gantinya.

Hitam-putih-kelabu. Ketiganya menampilkan persentase warna yang berbeda-beda hingga menghasilkan visual yang menarik.

Gorden Kombinasi Hitam-Kelabu

gorden kombinasi warna 12

Simpel tanpa banyak hiasan tambahan, gorden minimalis berikut menyuguhkan tampilan modern melalui highlight hitam di ujung gorden serta abu-abu polos di tengah kain. Kainnya cukup lembut dan flashy serta handal dalam menghalangi cahaya dari luar.

Gorden Kombinasi Biru-Krem

gorden kombinasi warna 13

Tak ada yang menduga bahwa perpaduan warna krem dan biru ternyata mampu menghasilkan tampilan yang mewah lagi memukai. Warna dark blue yang berkarakter kuat punya peran bagus sebagai highlight, melengkapi aura lembut dari warna krem.

Bukan cuma itu, gorden biru-krem ini terbilang cukup unik karena memiliki gorden poni model zigzag yang cantik untuk memperkaya desain.

Oke, itu saja dulu bahasan dari kami mengenai gorden kombinasi warna untuk pembaca sekalian. Adakah yang menarik perhatianmu?

Bila Kamu ingin tahu lebih banyak seputar desain rumah dan sejenisnya, jangan sungkan-sungkan untuk mengunjungi website Temonggo yang selalu menyajikan ulasan terbaru hanya untuk kalian. Salam dari penulis.

Loading…

0

Pendapat Anda?