SukaSuka CakepCakep CantikCantik

30 Contoh Gambar Taman Rumah Minimalis yang Mungil, Sederhana Tapi Cantik

Rumah merupakan kebutuhan pokok bagi setiap orang, terutama bagi pasangan baru atau keluarga kecil. Banyak perumahan yang menyediakan rumah minimalis, namun terkadang tidak menyediakan taman di halaman.

Padahal, taman sendiri memiliki fungsi sebagai penghijauan dan memberikan kesan aestetik pada rumah kita meskipun ukurannya mungil. Bayangkan saja, ketika kita lelah setelah aktivitas bekerja, sesampainya di rumah tidak ada hiburan atau pemandangan cantik yang indah yang bisa mengobati rasa lelah kita.

Nah, peran taman disini juga sebagai hiburan meskipun desainnya sederhana. Khususnya jika di hari libur kita tidak ingin bepergian atau rekreasi, maka kita bisa punya aktivitas lain di rumah seperti menyiram tanaman, merapikan taman, atau duduk bersantai dengan pemandangan taman mungil yang cantik di rumah.

Terkadang lahan yang kurang luas menjadikan kita untuk berpikir dua kali untuk memasang tanaman hijau atau bahkan membuat taman. Nah, tidak perlu khawatir dengan hal tersebut.

Taman Rumah Minimalis

Berikut ini akan kita bahas beberapa tips untuk membuat taman rumah minimalis berukuran mungil di lahan terbatas di area rumah kita.

1. Menata pot tanaman dan pot bunga di salah satu sisi teras rumah

penataan pot taman rumah
Penataan pot taman rumah
menata pot bunga di samping pagar rumah
Menata pot bunga di samping pagar rumah
pot bunga di depan rumah
Pot bunga di depan rumah

Terkadang, sisi pagar digunakan sebagai jalan utama, atau tempat untuk memarkir kendaraan seperti mobil, motor atau sepeda. Sehingga, gunakan salah satu sisi dari teras rumah untuk membuat taman sederhana.

2. Tata pot tanaman di halaman luar rumah

tanaman dalam pot di depan rumah
Tanaman dalam pot di depan rumah

Jika hanya memiliki lahan kecil untuk teras rumah, kita bisa memanfaatkan halaman depan maupun samping rumah untuk tanaman dengan pot besar. Pot-pot tanaman yang berukuran kecil bisa kita letakkan di teras.

3. Memanfaatkan pagar dan kanopi untuk menggantung tanaman

menggantung pot di pagar
Menggantung pot di pagar
memanfaatkan kanopi untuk pot bunga
Memanfaatkan kanopi untuk pot bunga

Jika area tanah ingin kita gunakan sebagai jalan utama atau tempat kendaraan, maka kita bisa memanfaatkan tembok, kanopi maupun pagar sebagai media tempat pot di gantung atau tanaman rambat.

Tentunya, pot yang digantung memiliki ukuran kecil agar tidak memiliki beban yang besar. Jika ada tanaman dengan pot besar, bisa kita letakkan di area sudut teras rumah.

4. Menanam rumput hias di halaman

rumput hias untuk taman
Rumput hias untuk taman
rumput hias
Rumput hias
rumput hias untuk taman di halaman
Rumput hias untuk taman di halaman
taman rumah minimalis dengan hiasan rumput
Taman rumah minimalis dengan hiasan rumput
desain kanopi untuk taman rumah
Desain kanopi untuk taman rumah

Jika memiliki area tanah yang cukup luas, tanam rumput hias dan pepohonan serta tanaman-tanaman kecil. Pohon akan cenderung tumbuh lebih besar dan membuat area disekitarnya menjadi lebih teduh, sehingga rumah tidak terasa panas meski matahari sedang terik. Tambahkan tanaman hias yang lebih disekitarnya untuk meningkatkan kesan aestetik.

5. Gunakan batu dan balok untuk pijakan dan jalan di halaman

pijakan kaki taman rumah
Pijakan kaki taman rumah
desain pijakan kaki taman rumah
Desain pijakan kaki taman rumah
dekorasi halaman rumah
Dekorasi halaman rumah

Tebar batu dan susun ubin balok di tengahnya agar bisa menjadi jalan. Selain itu, tambahkan pot bunga di bagian pinggir atau area rerumputan. Penggunaan batu ini bisa mempercantik pemandangan taman serta bisa jadi objek untuk kesehatan kaki.

6. Gunakan tanaman yang memiliki daun sedikit

tanaman kaktus untuk taman rumah
Tanaman kaktus untuk taman rumah

Jika tidak ingin taman terlihat kotor karena dauh jatuh berguguran, kamu bisa gunakan kaktus atau tanaman sejenis yang tidak memiliki daun yang mudah berguguran.

Hal ini akan tetap menonjolkan kesan taman yang hijau. Namun, hati-hati ya jika memiliki anak-anak yang masih di bawah umur, mereka bisa terluka karena duri tanaman ini.

7. Buat taman mungil di dalam rumah

taman mungil di dalam rumah
Taman mungil di dalam rumah
tanaman pot untuk dalam rumah
Tanaman bunga dalam pot untuk taman dalam rumah
taman minimalis di dalam rumah
Dekorasi taman minimalis di dalam rumah
taman cantik di dalam rumah
Bebatuan untuk mempercantik taman dalam rumah

Tidak ada salahnya jika ada taman di dalam rumah. Jika masih ada tempat di bagian belakang rumah, kamu bisa buat taman dengan menghiasnya dengan rumput-rumputan dan tanaman kecil.

Dengan demikian, suasana rumah akan menjadi lebih hidup. Sebaiknya ada pencahayaan yang cukup juga ya agar tanaman dapat tumbuh dengan baik meskipun di dalam rumah.

8. Tambahkan kolam ikan untuk mempercantik taman di rumah

kolam taman rumah
Kolam minimalis

Tidak hanya tanaman saja, hiasi taman rumah kamu dengan membuat kolam ikan. Ini akan terlihat lebih hidup karena kamu tidak hanya bisa menikmati pemandangan tanaman saja, melainkan melihat ikan yang sedang berenang pula. Anak-anak pun akan senang karena mereka juga bisa bermain atau memberi makan ikan.

tanaman pohon untuk taman rumah
Pepohonan di sekitar kolam

Taruh pepohonan yang rimbun di sekitar kolam agar ikan-ikan tidak kepanasan. Ketika sekitar kolam banyak tanaman yang rimbun, kolam akan tetap teduh dan ikan-ikan tidak mati kepanasan.

9. Tambahkan kursi atau ayunan di taman

ayunan di taman depan rumah
Ayunan di gazebo depan rumah
kursi di samping kolam
Penataan kursi untuk taman rumah
meja kursi di halaman belakang rumah
Meja kursi di halaman belakang rumah
meja kursi tamu di taman depan rumah
Meja kursi di taman depan rumah
penataan ayunan di taman
Ayunan di taman depan teras
penataan kursi di taman
Kursi untuk bersantai di taman rumah

Taman akan lebih menyenangkan jika kita bisa menikmatinya sambil duduk bersantai bersama keluarga maupun rekan.

Kita bisa pula menambahkan ayunan, agar bisa digunakan bermain anak-anak atau sekedar bersantai.

Sehingga, ketika di rumah kita tidak hanya tidur atau menonton TV saja, melainkan bisa menikmati pemandangan yang lebih alami dan nyaman.

10. Gunakan rak bunga untuk menata tanaman

rak bunga tempel tembok di taman
Rak bunga dari kayu untuk mempercantik taman
Tanaman hias di taman
Susuan bunga untuk taman mungil di rumah

Sejuk dan asri kan? meskipun tampilannya sederhana, kalau ditata dengan baik, taman mungil di rumah pun bisa terlihat cantik dan minimalis.

Loading…

0

Pendapat Anda?

113 Points
Upvote Downvote